Calon Gubernur Sulteng : Hidayat, Anwar Hafid, Irwan Terang-Terangan, Hadianto Rasyid “Malu-malu”

Calon Gubernur Sulteng : Hidayat, Anwar Hafid, Irwan Terang-Terangan, Hadianto Rasyid “Malu-malu”
Kolase Foto Figur yang digadang-gadang akan maju pada Pilkada Calon Gubernur Sulteng 2024 mendatang. (Ist}

Kabarsulteng.id, Calon Gubernur Sulteng Kontestasi politik khususnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pemilihan Gubernur Sulteng 2024 mulai ramai mewarnai pembahasan di tengah masyarakat.

Bahkan beberapa figur yang berniat untuk menjadi Calon Gubernur (Cagub) telah muncul ke publikasi-publikasi publik.

Sebut saja Hidayat Lamakarate di beberapa publikasi publik sudah terang-terangan menyampaikan tetap akan maju kembali menjadi Cagub Sulteng. Mulai dari pemasangan baliho dengan tag line Insya Allah Gubernur Sulteng.

Hidayat juga kerap menyampaikan kesiapannya untuk menjadi Cagub Sulteng dalam wawancara Podcast di sejumlah kanal Youtube.

Baca juga: Tidak Punya Mobil, Kekayaan Kepala Bapenda Sulteng Rifki Anata Tercatat di LHKPN

Selain itu dalam beberapa publikasi media baik media main stream maupun media sosial, Hidayat sudah dengan tegas menyampaikan tetap berniat maju kembali sebagai Cagub di 2024.

Selain Hidayat, ada figur Anwar Hafid, mantan Bupati Morowali dua periode yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI dapil Sulawesi Tengah ini juga telah dengan terang-terangan menyatakan bersemangat maju sebagai Cagub Sulteng.

Anwar yang pada Pilgub 2019 lalu juga sempat mencoba peruntungan berpasangan dengan mantan Wakil Walikota Palu, Sigit Purnomo Said (Pasha), namun terjegal karena syarat dukungan partai tidak terpenuhi.

Baca juga: Dinamika Caleg DPR RI Demokrat Sulteng, Mardiman Sane : Ellen Pelealu Tidak Miliki Etika Politik

Pada Pilgub 2024 mendatang, Anwar sudah lebih berani memperkenalkan sosok Calon Wakil Gubernur, yakni Reny Lamadjido.

Dalam beberapa pertemuan dan undangan-undangan terbuka, Anwar-Reny sering terlihat hadir bersama.

Bahkan dalam wawancara media, Anwar dengan tegas menyatakan menginginkan Wakil Wali Kota Palu Reny Lamajido menjadi wakilnya dalam perhetelan Pilkada Gubernur di 2024 mendatang.

Selanjutnya ada nama Moh. Irwan Lapata, Bupati Sigi dua periode itu, juga terang-terangan menunjukkan keinginan akan maju pada Pilkada Gubernur 2024 mendatang.

Beberapa spanduk-spanduk yang bertebaran di seluruh Kabupaten Kota di Sulteng. Volume kunjungan ke daerah-daerah di Sulteng terus dilakukan Irwan. Ini menjadi sinyal kuat, Irwan memang siap sepenuh hati berkontestasi dalam Pilkada Gubernur Sulteng.

Bagaimana dengan Hadianto Rasyid ? banyak pihak berpendapat, Wali Kota Palu ini gelagatnya juga akan maju dalam Pencalonan Gubenur 2024 mendatang.

Publikasi di media sosial Hadianto Rasyid dalam beberapa bulan terakhir, memperlihatkan kunjungannya ke beberapa daerah di Sulteng.

Sebut saja kunjungan Hadianto ke Danau Lindu Kabupaten Sigi, yang memantik polemik masyarakat maupun pihak Pemda Sigi.

Selain itu Hadianto kerap berkunjung ke beberapa daerah Kabupaten dan menggelar pertandingan persahabatan sepak bola.

Bahkan di Tentena Kabupaten Poso, Hadianto menggelar turnamen sepak bola Hadianto Cup.

Meski terkesan malu-malu dan belum memberikan pernyataan terbuka ke publik terkait keinginan menjajal Pilkada Gubernur Sulteng 2024, namun sejumlah masyarakat sudah berpresepsi kunjungan-kunjungan Hadianto Rasyid merupakan manuver politik yang diciptakannya sebagai tanda akan berkompetisi pada Pilkada Gubernur Sulteng.

Dengan nama-nama Calon Gubernur Sulteng di atas, siapa yang menjadi andalan kalian, atau adakah calon lain kalian yang juga berpeluang menjadi calon pemimpin Gubernur Sulteng di Pilkada Gubernur 2024? ***

Baca juga: Cudy Sebut Prabowo “Turunannya” Diponegoro