Ini Lokasi dan Jadwal Pasar Murah Pemkot Palu Selama Ramadhan

Ini Lokasi dan Jadwal Pasar Murah Pemkot Palu Selama Ramadhan
Kepala Disperindag Kota Palu Zulkifli, saat menggelar konferensi pers di rumah jabatan Wali Kota Palu, Senin, 18 Maret 2024. (Ajir/Kabar Sulteng)

PALU, KABAR SULTENG – Pemerintah Kota (Pemkot) Palu melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Palu menggelar Pasar Murah selama Ramadhan 2024.

Kepala Disperindag Kota Palu Zulkifli menjelaskan terdapat dua jenis pasar murah, yakni subsidi dan non-subsidi.

“Pasar murah Subsidi diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah yang notabene terdaftar di kartu PKH. Sedangkan pasar murah Non-Subsidi terbuka untuk semua masyarakat dengan harga distributor,” jelas Zulkifli, di rumah jabatan Wali Kota Palu, Senin, 18 Maret 2024.

Baca juga: Sudah Kualitas Premium, Pemkot Palu dan Bulog Sulteng Dorong Konsumsi Beras SPHP

Adapun sejumlah bahan pokok yang tersedia di pasar murah Pemkot Palu, diantaranya beras, gula pasir dan minyak goreng.

“Hasil rapat dengan TPID itu menyarankan ditambahkan telur nantinya khusus subsidi,” kata Zulkifli.

Zulkifli menyampaikan pasar murah yang digelar merupakan sinergi dengan Pemerintah provinsi Sulawesi Tengah. Sebelumnya telah dilaksanakan pada tanggal 14-15 Maret di Kelurahan Lambara, Kecamatan Tawaeli.

Akan kembali digelar pada 19-20 Maret di Pasar Bambaru, Jalan Teuku Umar dan 24-25 Maret di Kantor Polresta Palu, Jalan Sam Ratulangi.

Baca juga: Musrenbang RKPD Kota Palu 2025 Fokuskan Pengelolaan Lingkungan dan Ketangguhan Daerah

Kemudian 1-2 April dijadwalkan di Kejaksaan Tinggi, Jalan Sam Ratulangi, terakhir akan dilaksanakan di Kantor Kecamatan Palu Selatan pada 3-4 April 2024.

“Jadi sampai dekat lebaran Pemkot Palu akan melaksanakan pasar murah untuk masyarakat,” terang Zulkifli.

Selain Pasar Murah, Disperindag juga akan menggelar operasi pasar di sejumlah titik, yakni Pantoloan Boya, Pantoloan Induk, Taipa, Poboya, Lasoani, dan Watusampu.

“Operasi pasar bertujuan untuk memantau dan menstabilkan harga kebutuhan pokok,” pungkas Kepala Disperindag Kota Palu.***

Ikuti juga berita menarik lainnya di saluran WhatsApp Official kabarsulteng.id klik disini