Forum Mahasiswa dan Pelajar Poso Dukung Ahmad Ali untuk Pilgub Sulteng 2024

Forum Mahasiswa dan Pelajar Poso Dukung Ahmad Ali untuk Pilgub Sulteng 2024
Forum Mahasiswa dan Pelajar Poso (Maroso) mendeklarasikan dukungan kepada Ahmad Ali di Pilgub Sulteng, di Kantor Banuata, Jalan Teluk Tomini, Kota Palu, Senin (3/6/2024). (Relawan Banuata)

Semangat kebersamaan dan perdamaian inilah yang membuat Fadel dan kawan-kawan memutuskan bergabung dengan relawan Banuata. Sejak dideklarasikan pada 20 Mei 2024, Banuata mengusung tagline #SultengRumahBersama yang menekankan semangat kebhinekaan dan persatuan.

“Kami akan segera membentuk Komite Persiapan Banuata di Poso. Pluralisme dan persatuan menjadi tema besar yang akan diperjuangkan,” ucap Fadel.

Dalam seremoni deklarasi tersebut, Forum Maroso untuk Ahmad Ali diterima oleh Koordinator Banuata, Andi Charisma atau Achi The Box. Achi menjelaskan bahwa relawan Banuata sedang fokus membangun struktur relawan di tingkat kabupaten dan kota.

“Pada bulan Juni ini ada beberapa wilayah tingkat dua yang akan segera dideklarasikan. Struktur relawan Banuata ini akan menyentuh hingga level desa dan kelurahan. Kami siap memenangkan Ahmad Ali untuk menuju Sulteng yang maju dan sejahtera bersama,” terang Achi.