Rizal Intjenae dan Samuel Pongi Tekankan Perdamaian Saat Kunjungi Korban Bentrok di RS Torabelo

Rizal Intjenae dan Samuel Pongi Tekankan Perdamaian Saat Kunjungi Korban Bentrok di RS Torabelo
Calon bupati dan wakil bupati Sigi, Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi, berkunjung ke RS Torabelo, Minggu (22/9/2024).

SIGI, KABAR SULTENG – Calon bupati dan wakil bupati Sigi, Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi, berkunjung ke RS Torabelo, Minggu (22/9/2024), untuk bertemu para korban bentrok antarwarga Desa Pesaku dan Desa Rarampadende, Kecamatan Dolo Barat.

Bentrokan yang terjadi pada Sabtu (21/9/2024) tersebut dipicu oleh kesalahpahaman antarwarga.

Baca juga: Giliran Tokoh Lembantongoa Yusuf Tarro Dukung Program Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi

Didampingi oleh Direktur RS Torabelo, dr. Diah Ratnaningsih, Rizal dan Samuel mengunjungi setiap korban, memberikan dukungan moril, dan menekankan pentingnya perdamaian untuk menghindari konflik yang lebih besar.

“Kami sangat prihatin dan berharap konflik ini segera terselesaikan secara damai. Ini hanya kesalahpahaman yang tidak seharusnya berujung pada kekerasan. Keselamatan dan kerukunan warga harus selalu menjadi prioritas,” ujar Rizal Intjenae.

Pasangan yang diusung oleh Golkar, PBB, PKN, Ummat, dan Hanura ini memastikan bahwa seluruh biaya perawatan korban, terutama yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), akan dijamin oleh program Sigi Masagena.

Kunjungan ini memperkuat komitmen Rizal Intjenae dan Samuel Pongi dalam menjaga kedamaian serta memastikan masyarakat Sigi hidup rukun tanpa konflik yang merugikan semua pihak.***

Simak update berita menarik lainnya, ikuti saluran WhatsApp Official KabarSulteng.id https://whatsapp.com/channel/0029VaFS4HhH5JM6ToN3GU1u atau klik di sini

Pos terkait