PALU, KABAR SULTENG – Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahmad Ali, memberikan apresiasi kepada Pemkot Palu di bawah kepemimpinan Hadianto Rasyid berhasil sulap Lapangan Vatulemo jadi destinasi wisata baru setelah direvitalisasi.
Kini, objek yang dikenal dengan nama Lapangan Vatulemo ini menjadi salah satu tujuan favorit masyarakat dari berbagai kalangan, termasuk anak-anak, remaja, hingga orang dewasa.
Setelah perbaikan, Lapangan Vatulemo kini dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk dimanfaatkan semua golongan usia.
Terdapat lintasan lari, lapangan bermain anak, kafe, dan sejumlah fasilitas lainnya.
Baca Juga: Ribuan Mahasiswa Dukung Ahmad Ali Jadi Gubernur, Satu-satunya Aktivis Mahasiswa Palu yang Menasional
Selain itu, lapangan ini juga menyediakan jalur khusus untuk disabilitas, sehingga memastikan aksesibilitas yang lebih baik bagi semua pengunjung.
Tempat khusus bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk berjualan juga disediakan di area tersebut.
“Ini adalah salah satu pencapaian yang harus diapresiasi. Pemerintah daerah seharusnya membangun dengan melihat semua aspek, berkeadilan, dan bermanfaat secara luas,” ujar Ahmad Ali, calon gubernur nomor urut 1, Jumat (1/11/2024).
Pernyataan ini disampaikannya setelah beberapa kali mengunjungi dan melihat langsung fasilitas serta aktivitas masyarakat di Lapangan Vatulemo.
Baca Juga: Ahmad Ali Tegaskan Tak Ambil Gaji dan Tunjangan Jika Jadi Gubernur Sulteng, Diniatkan untuk ini
Ahmad Ali, yang berpasangan dengan calon wakil gubernur Abdul Karim Aljufri, juga menekankan pentingnya memajukan objek-objek wisata di Sulawesi Tengah dengan membangun fasilitas penunjang yang ramah bagi semua kalangan.
“Lapangan New Vatulemo ini sangat bagus dan selalu ramai dikunjungi warga karena fasilitasnya yang lengkap. Diperlukan sinergi antara gubernur, wali kota, dan bupati ke depan agar pembangunan kita menjadi lebih baik lagi,” kata suami Nilam Sari Lawira.
Dengan komitmen untuk meningkatkan infrastruktur dan destinasi wisata, Ahmad Ali berharap agar seluruh lapisan masyarakat dapat merasakan manfaat dari pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif di Sulawesi Tengah.
Apresiasi ini menjadi langkah awal untuk membangun kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan daerah yang lebih baik. **
Simak update berita menarik lainnya, ikuti saluran WhatsApp Official KabarSulteng.id https://whatsapp.com/channel/0029VaFS4HhH5JM6ToN3GU1u atau klik di sini