Dukung Penuh Rizal-Samuel, Relawan Hijau PBB Gencarkan Sosialisasi di Sigi

Dukung Penuh Rizal-Samuel, Relawan Hijau PBB Gencarkan Sosialisasi di Sigi
Relawan Hijau, sayap Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Sigi, terus menggalakkan sosialisasi mendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati, Mohamad Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi.

SIGI, KABAR SULTENG – Relawan Hijau, sayap Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Sigi, terus menggalakkan sosialisasi mendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati, Mohamad Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi.

Dipimpin oleh Deni Rismawan, anggota DPRD Kabupaten Sigi sekaligus Ketua Bappilu PBB Sulawesi Tengah, Relawan Hijau secara aktif mengajak warga di Kecamatan Dolo Barat untuk memenangkan pasangan Rizal-Samuel dalam Pilkada Sigi 2024.

Bacaan Lainnya

Sosialisasi ini dilaksanakan atas instruksi langsung Ketua DPW PBB Sulawesi Tengah, Herman Latabe, yang menyerukan seluruh kader partai mendukung penuh kemenangan Rizal-Samuel.

Menurut Herman, pasangan ini memiliki kapasitas dan komitmen kuat untuk melanjutkan pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Sigi. Hal ini disampaikan Herman Latabe dalam wawancaranya di Sigi, Kamis malam (19/9/2024).

Deni Rismawan juga menegaskan pentingnya pembangunan berkelanjutan di Sigi, seraya menyoroti pemahaman Rizal dan Samuel yang mendalam tentang kebutuhan daerah.

“Rizal dan Samuel Pongi sangat memahami pondasi pembangunan yang sudah dirintis oleh Bupati Aswadin Randalembah dan Mohamad Irwan Lapatta. Mereka siap melanjutkan, memperkuat, dan memperkenalkan inovasi baru demi kesejahteraan masyarakat Sigi,” ungkap Deni di hadapan warga Desa Pewunu, Kecamatan Dolo Barat, dalam salah satu pertemuan sosialisasi.

Dalam kesempatan itu, Deni juga mengajak masyarakat bersatu mendukung Rizal dan Samuel demi masa depan Sigi yang lebih baik.
Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif warga untuk memastikan kelancaran program pembangunan berkelanjutan.

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian sosialisasi Relawan Hijau di berbagai wilayah Sigi, dengan harapan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memilih pemimpin yang memiliki visi pembangunan yang berkelanjutan dan jelas.***

Pos terkait