HUT Kota Palu, Persipal Berikan Kado Imbang Lawan Putra Delta Sidoarjo

Persipal imbang lawan Putra Delta Sidoarjo. Foto: Zein/KS

KABARSULTENG.ID, PALU – Persipal BU terpaksa harus menahan imbang tamunya Putra Delta Sidoarjo dengan skor 0-0. Hasil ini juga merupakan kado spesial Persipal bagi HUT KE-44 Kota Palu.

Pertandingan ini digelar di Stadion Gawalise Palu, Sabtu, 1 Oktober 2022. Sebanyak 10 ribu penonton memadati Stadion kebanggaan Warga Palu ini.

Bacaan Lainnya

Sebelumnya, pihak Persipal memberikan nonton gratis kepada seluruh Warga Palu untuk menyaksikan melawan Putra Delta Sidoarjo.

Pertandingan yang dipimpin oleh wasit Rihul Munandar ini berjalan sangat sengit. Masing-masing tim saling menerobos dinding pertahanan lawan.

Babak pertama, Persipal sempat unggul dalam serangan kejutan ke gawang lawan. Namun serangan tersebut berhasil dipatahkan oleh penjaga gawang Putut Wijiarto asal Sidoarjo.

Alur permainan sempat di kendalikan oleh Persipal awal babak, namun di menit ke 30 salah satu daya serang Persipal, Hasan Husain, harus keluar lapangan karena dilanggar musuh dan mengalami cidera parah.

Alhasil klub asal Sidoarjo itu mulai memainkan tempo mereka. Serangan juga dilakukan oleh anak-anak Sidoarjo, tapi pertahanan Persipal sangat kuat dan kokoh untuk ditembus.

Babak kedua, Persipal mencoba merombak beberapa pemain depan. Terbukti beberapa peluang emas tercipta di babak ini tapi tidak dimaksimalkan oleh striker Persipal.

Hingga usai babak kedua, Fajar dkk harus puas dengan hasil imbang. Meskipun Persipal berharap ini menjadi kado terbaik bagi masyarakat Kota Palu.

Wasit dalam pertandingan ini juga mengeluarkan lima kartu kuning untuk kedua tim. Tiga kartu kuning untuk Persipal dan dua kartu kuning untuk Putra Delta Sidoarjo.(zn)

Pos terkait