Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri Daftar ke KPU Sulteng 29 Agustus, Partai Koalisi Matangkan Persiapan

Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri Daftar ke KPU Sulteng 29 Agustus, Partai Koalisi Matangkan Persiapan
Para petinggi partai koalisi pendukung bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, berkumpul di kediaman Ahmad Ali di Jalan Swadaya, Kota Palu, pada Senin malam, 26 Agustus 2024. (AMC)

PALU, KABAR SULTENG – Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Suawesi Tengah (Sulteng), Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri dijadwalkan akan mendaftar KPU Provinsi Sulteng di hari terakhir pendaftaran, pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Para petinggi partai koalisi pendukung bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, berkumpul di kediaman Ahmad Ali di Jalan Swadaya, Kota Palu, pada Senin malam, 26 Agustus 2024.

Bacaan Lainnya

Baca juga: Dialog dengan Warga Palu, Ahmad Ali Tegaskan Perbaikan Layanan BPJS Kesehatan

Pertemuan yang dihadiri oleh petinggi dari Gerindra, Nasdem, Golkar, PKB, PPP, PAN, Perindo, dan PSI tersebut bertujuan untuk mematangkan persiapan memenangkan pasangan BERAMAL (Bersama Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri) di Pilgub Sulteng 2024.

Hadir pula dalam rapat itu tokoh-tokoh sentral seperti Longki Djanggola dan Hidayat Lamakarate.

Baca juga: UAS Resmikan Pembangunan Masjid Ummu Ratna Sa’diyah, Ahmad Ali: Jadi Pusat Ibadah dan Kajian

Ahmad Ali memastikan bahwa dirinya akan mendaftar ke Kantor KPU Sulteng sebagai bakal calon Gubernur dan Abdul Karim Aljufri sebagai bakal calon Wakil Gubernur, pada hari terakhir pendaftaran, yaitu Kamis, 29 Agustus 2024.

“Kami memutuskan untuk menggeser rencana pendaftaran dari tanggal 27 ke tanggal 29 karena beberapa partai masih memiliki kegiatan dan beberapa partai lainnya sedang melakukan kongres,” ujar Ahmad Ali.***

Simak update berita menarik lainnya, ikuti saluran WhatsApp Official KabarSulteng.id https://whatsapp.com/channel/0029VaFS4HhH5JM6ToN3GU1u atau klik di sini

Pos terkait